7 Perbedaan Windows 10 Pro Dan Home Yang Wajib Dipahami

7 Perbedaan Windows 10 Pro Dan Home Yang Wajib Dipahami

Versi Windows 10 memiliki banyak versi, di antaranya yakni versi Pro dan Home. Hal ini dikarenakan keduanya memiliki perbedaan serta fungsi masing-masing. Lalu, apa saja perbedaan Windows 10 Pro dan Home yang harus diketahui sebelum menggunakannya? Simak saja pembahasannya berikut:

 

1. Kegunaan

Windows 10 versi Home serta Pro sebenarnya dikategorikan untuk pengguna umum. Contoh yang termasuk kategori umum adalah mahasiswa, desainer, gamers, atau pelajar. Selain untuk umum, Windows 10 juga menyediakan kategori pengguna organisasi serta untuk perangkat tertentu.

Versi Home biasanya langsung ada ketika membeli perangkat dan dipakai untuk pengguna biasa. Sedangkan Windows 10 Pro ditujukan untuk pemakaian yang lebih profesional. Biasanya versi tersebut disukai oleh programmer atau mahasiswa karena fitur-fitur yang cukup lengkap.

 

2. Perbedaan Windows 10 Pro Dan Home: Ukuran RAM

Jumlah RAM atau Random Access Memory harus disesuaikan dengan pemakaian. Bila terlalu kecil, maka pengguna tidak akan bisa menjalankan program atau aplikasi yang membutuhkan memori besar. Tentunya jika dipaksakan akan berakibat fatal bagi perangkat.

Versi Pro mempunyai RAM yang besar, yakni 2 TB. Ini sangat cocok bagi pengguna yang memakai komputer atau laptop untuk kerja kantoran. Di samping itu, Windows 10 versi Home hanya memiliki RAM 128GB.

 

3. Keamanan

Kalau ingin memakai versi yang lebih jelas keamanannya, pengguna bisa memasang Windows versi Pro. Hal ini disebabkan pada versi ini sudah otomatis tersedia berbagai macam proteksi. Sedangkan pada Windows Home, pengguna harus install anti-virus terlebih dahulu.

Ada sekitar tiga fitur proteksi di seri Pro. Pertama, pengguna bisa mengamankan data perusahaan dengan EDP. Kemudian ada BitLocker untuk menjaga keamanan data dari pengguna tidak dikenal. Dan proteksi terakhir adalah MDM untuk melindungi perangkat dari jarak jauh.

 

4. Pengaturan Privasi

Perbedaan Windows 10 Pro dan Home yang keempat yaitu fitur privasinya. Seri Pro memiliki pengaturan privasi yang lebih lengkap. Seperti contoh, terdapat Assigned Access yang digunakan untuk membatasi lingkungan kerja Windows.

Selanjutnya, ada fitur Group Policy Management untuk mengelola objek dalam satu perangkat. Pengguna juga bisa mengakses file dari jarak jauh dengan Remote Desktop. Fitur privasi yang terakhir yakni Domain Join untuk menentukan perangkat yang menjadi pusat.

 

5. Upgrade Versi

Bila ingin mengubah Windows 10 menjadi lebih profesional, pengguna bisa upgrade versi ke Education serta Enterprise. Baik seri Home maupun Pro bisa diubah ke Windows 10 Education.

Sayangnya, hanya Windows Pro saja yang dapat di-upgrade ke versi Enterprise. Pengguna dari versi tersebut juga dapat masuk dalam sistem Azure Active Directory. Sistem tersebut memungkinkan pengguna mengakses Cloud seperti Microsoft 365.

 

6. Pembaharuan – Perbedaan Windows 10 Pro Dan Home

Berdasarkan pengaturan update, Windows Pro lebih unggul karena pengguna dapat menundanya hingga 35 hari. Hal ini dapat membuat pengguna lebih santai dalam mengatur waktu pembaharuan.

Akan tetapi, bila memakai Windows 10 Home maka waktu update sudah terjadwal secara otomatis. Mau tidak mau, pengguna harus berhenti memakai perangkat saat pembaruan sedang berlangsung. Pengaturan ini bisa sangat mengganggu bila pengguna sangat membutuhkan perangkat tersebut.

 

7. Harga

Berdasarkan harganya, Windows 10 versi Pro lebih mahal dari Home. Faktor penyebabnya yakni fitur dan kegunaan yang dimiliki. Dapat dilihat dari beberapa penjelasan sebelumnya bahwa seri Pro memiliki banyak keuntungan.

Pada situs resminya, Windows 10 Pro dijual dengan harga 5 juta rupiah. Sedangkan versi Home, pengguna dapat membelinya dengan harga tiga juta saja. Satu yang perlu diingat pengguna adalah untuk membelinya di situs terpercaya dan original.

Itulah tujuh perbedaan Windows 10 Pro dan Home yang harus dipahami para penggunanya. Silakan tentukan salah satu dari kedua versi Windows ini untuk dipasang pada laptop atau komputer.

Baca Juga :

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
DMCA.com Protection Status