5 Cara Nonton Youtube Sambil Membuka Aplikasi Lain Di Xiaomi Tanpa Ribet

5 Cara Nonton Youtube Sambil Membuka Aplikasi Lain Di Xiaomi Tanpa Ribet

Suka mengerjakan tugas sambil mendengarkan lagu lewat YouTube? Hal ini sangat bisa dilakukan oleh pemilik smartphone Xiaomi. Terdapat lima cara nonton YouTube sambil membuka aplikasi lain di Xiaomi. Apabila penasaran, simak penjabaran lengkapnya di bawah ini:

 

1. Memanfaatkan Fitur Split Screen

Ini adalah fitur yang juga tersedia di beberapa jenis HP Android lain. Split Screen atau Layar Split akan membagi tampilan layar menjadi dua, yakni di bagian atas dan bawah. Ukuran dari keduanya juga bisa disesuaikan dengan keinginan. Langkah-langkah lengkapnya yakni:

  • Buka smartphone kemudian klik aplikasi YouTube.
  • Cari dan putar video yang diinginkan.
  • Tap tombol Recent di sebelah kiri bagian bawah.
  • Klik tulisan “Split Screen” atau “Layar Split”.
  • Seret atau drag YouTube ke atas layar.
  • Cari dan buka aplikasi lain yang akan dijalankan.
  • Non-aktifkan Split Screen dengan menarik garis batas ke atas atau ke bawah bila sudah selesai.

 

2. Mengakses Mi Musik

Dalam smartphone Xiaomi terdapat aplikasi khusus yang bisa dimanfaatkan oleh para penggunanya. Mi Musik dapat membuat suara dari YouTube tetap tersengar meskipun videonya tidak ditampilkan. Untuk menggunakannya, pengguna bisa mengikuti Langkah-langkah ini:

  • Buka aplikasi Setelan atu Settings.
  • Cari serta klik menu Setelan Tambahan.
  • Pilih tulisan “Lokasi” dan ubah menjadi negara Inggris Raya.
  • Keluar dari Setelan dan masuk ke Mi Musik.
  • Klik pilihan “Watch” atau “Lihat” di layar bagian bawah, lalu masuk dengan akun Google milik pengguna.
  • Cari video berisi lagu yang ingin didengar atau video lain yang diinginkan.
  • Klik tombol Home dan buka aplikasi lain sambil mendengarkan suara dari YouTube.

3. Menggunakan YouTube Biru

Ini adalah daftar ketiga cara nonton YouTube sambil membuka aplikasi lain di Xiaomi. Pemakai hanya perlu menggunakan aplikasi Bernama YouTube Biru. Pengguna dapat mengunduh dan memakainya secara gratis. Langkah-langkah lengkap untuk menggunakannya bisa disimak di bawah ini:

  • Buka YouTube Biru kemudian masuk melalui akun Google pengguna.
  • Cari video yang ingin dilihat atau didengar suaranya saja.
  • Keluar dari aplikasi tersebut.
  • Buka aplikasi lain yang ingin dijalankan. Video YouTube akan ditampilkan di pojok layar bawah HP dalam ukuran kecil.

4. Memanfaatkan Floating Windows

Apabila mengaplikasikan cara tersebut, pengguna harus memakai bantuan Google Chrome. Floating Windows membuat video YouTube dapat tertampil di layer Xiaomi serta ukurannya bisa diubah sesuka hati. Jika pengguna akan menggunakan Floating Windows, langkah-langkahnya yang dapat dilakukan adalah:

  • Buka Google Chrome di HP Xiaomi.
  • Cari judul video YouTube di kolom pencarian.
  • Klik untuk membuka konten video yang diinginkan.
  • Tap tombol Recent di pojok smartphone.
  • Pilih ikon “Floating Windows” kemudian atur posisi video YouTube yang tertampil.
  • Buka aplikasi lain yang ingin dijalankan di HP Xiaomi tersebut.

5. Memanfaatkan Fitur Picture-in-Picture

Alternatif terakhir yakni bernama Picture-in-Picture. Cara tersebut juga dilakukan dengan bantuan aplikasi Chrome dan bisa ditemukan di beberapa smartphone Android merek lain. Langkah-langkah lengkap untuk mempraktekkannya bisa disimak sebagai berikut:

  • Buka Google Chrome dan cari situs YouTube.
  • Telusuri video yang ingin dilihat atau dengarkan kemudian buka.
  • Buat video YouTube memenuhi layer dengan klik ikon “Layar Penuh” yang ada di bawah bagian kanan.
  • Tap tombol Home di bagian tengah bawah HP dan video akan mengecil.
  • Atur posisi video kemudian buka aplikasi lain.

Demikian cara nonton YouTube sambil membuka aplikasi lain di Xiaomi yang terdaftar di atas. Cara-cara tersebut memungkinkan pengguna dapat mengerjakan banyak hal secara bersamaan di HP serta menghemat banyak waktu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
DMCA.com Protection Status